Injeksi Botulinum Toxin ( Botox )

adalah salah satu prosedur yang paling sering dilakukan untuk mengurangi kerutan pada wajah. Botox ini sendiri bekerja dengan cara disuntikkan ke dalam otot wajah penyebab ekspresi wajah sehingga terjadi pengurangan kinerja otot yang dituju. Otot yang telah disuntik Botox akan menjadi lebih rileks dan menghasilkan berkurangnya kerutan wajah karena ekspresi.

Daerah mana saja yang dapat dilakukan Botox ?

1. Dahi ( Frontalis )

saat mengangkat alis, wajah akan menghasilkan kerutan horizontal/memanjang

2. Daerah sisi dalam alis

3. Daerah hidung dekat mata ( bunny line )

4. Daerah sisi luar kelopak mata

saat tersenyum, mata akan mengecil dan timbul kerutan di luar kelopak mata

5. Otot Rahang

otot rahang yang terlalu besar dan keras akan menyebabkan wajah tampak lebih lebar

6. Daerah Ketiak, telapak tangan/kaki

selain kerutan, botox juga dapat bekerja untuk mengurangi keringat berlebih ( hiperhidrosis) di area ketiak, telapak tangan dan kaki

Injeksi Botox selain berfungsi untuk menghilangkan kerutan pada wajah, juga dapat mengurangi produksi minyak, jerawat dan pori-pori besar sehingga menghasilkan Glowing effect

Yuk Konsultasikan problem kulit & kecantikan anda kepada dokter di Royal Diamond Clinic